Kamis, 04 November 2010

Hidup dari Kematian

Yohanes 12 : 20 - 26
Di antara mereka yang berangkat untuk beribadah pada hari raya itu, terdapat beberapa orang Yunani.
Orang-orang itu pergi kepada Filipus, yang berasal dari Betsaida di Galilea, lalu berkata kepadanya: "Tuan, kami ingin bertemu dengan Yesus."
Filipus pergi memberitahukannya kepada Andreas; Andreas dan Filipus menyampaikannya pula kepada Yesus.
Tetapi Yesus menjawab mereka, kata-Nya: "Telah tiba saatnya Anak Manusia dimuliakan.
Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya jikalau biji gandum tidak jatuh ke dalam tanah dan mati, ia tetap satu biji saja; tetapi jika ia mati, ia akan menghasilkan banyak buah.
Barangsiapa mencintai nyawanya, ia akan kehilangan nyawanya, tetapi barangsiapa tidak mencintai nyawanya di dunia ini, ia akan memeliharanya untuk hidup yang kekal.
Barangsiapa melayani Aku, ia harus mengikut Aku dan di mana Aku berada, di situ pun pelayan-Ku akan berada. Barangsiapa melayani Aku, ia akan dihormati Bapa.


  • Menerima kemuliaan yaitu menerima kasih karunia yang diberikan oleh Tuhan kepada kita, karena kemuliaan hanya diberikan oleh Tuhan.
  • Dikarenakan sebuah biji yang jatuh ketanah dan mati maka ada buah-buah yang menggantikan kematian dari biji itu. Akan ada buah yang baik yang dapat menyegarkan orang lain. Sebagai orang Kristen maka kita harus "mati" bagi orang lain karena Yesus telah mati lebih dulu untuk kita. "Mati" bagi orang lain yaitu mau mengorbankan sedikit waktu dan tenaga untuk orang lain agar orang lain itu bisa tau akan adanya seorang Juruslamat yaitu Yesus Kristus.
  • MATI = Rendah hati, Friendly, giving, positive thingking dll
  • Kita harus "mati" akan dosa kita maka kita bisa melihat kasih Tuhan.

Kita harus "mati" agar kita dapat "berbuah"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar